Kartu debit Indonesia yang bisa untuk verifikasi PayPal perlu Anda ketahui agar mempermudah prosesnya. Sebab, tidak semua semua kartu debit dapat Anda gunakan.
Di Indonesia sendiri ada beberapa kartu debit yang memungkinkan untuk Anda gunakan dalam verifikasi akun PayPal. Sebenarnya, sejauh ini PayPal memang lebih mudah digunakan untuk Anda yang memiliki kartu kredit. Namun, beberapa kartu debit Indonesia ini juga PayPal terima.
Table of Contents
ToggleBeberapa Kartu Debit Indonesia yang Bisa untuk Verifikasi PayPal
Untuk Anda yang suka bepergian ke luar negeri, atau sekedar gemar berbelanja produk luar, maka sudah pasti memiliki PayPal menjadi suatu keharusan. Bagi Anda yang belum tahu, PayPal merupakan layanan aplikasi untuk melakukan transaksi antar negara.
Dengan kata lain, PayPal merupakan rekening virtual yang bisa membantu penggunakan melakukan berbagai transaksi. Hingga saat ini, PayPal masih menjadi salah satu portal pembayaran yang paling populer di seluruh dunia.
Dalam membuat akun PayPal, Anda membutuhkan kartu debit. Itu bertujuan agar Anda tidak perlu mengeluarkan dompet atau memasukkan nomor kartu serta informasi pribadi apapun ketika akan melakukan pembayaran online menggunakan PayPal.
Selain itu, ketika Anda akan melakukan pembayaran dengan saldo yang tidak cukup di akun PayPal, maka transaksi masih dapat Anda lakukan dengan metode pembayaran lain, seperti rekening bank atau kartu kredit.
Ada beberapa kartu debit Indonesia yang bisa untuk verifikasi PayPal Anda. Berikut beberapa di antaranya:
Kartu Debit Visa Digibank Bank DBS
Pertama ada kartu debit Visa Digibank Bank DBS. Kartu debit ini dapat Anda gunakan untuk melakukan verifikasi PayPal. Kekurangan menggunakan kartu ini adalah Anda tidak bisa untuk semua merchant online internasional.
Sebab, tidak semua merchant internasional tersebut menerima Kartu Debit Visa Digibank Bank DBS sebagai metode pembayarannya. Sesuai dengan update terbarunya pada 2018 lalu, pembayaran dengan Kartu Debit Visa Digibank Bank DBS ini hanya bisa di merchant non 3Dsecure.
Kartu Debit Jenius Bank BTPN
Jenius dari Bank BTPN juga dapat Anda gunakan sebagai kartu debit di Tanah Air yang bisa untuk verifikasi PayPal. Bahkan, kartu debit Jenius ini seringkali menjadi buah bibir banyak orang karena menawarkan fitur yang luar biasa.
Ketika ingin melakukan verifikasi, sebaiknya Anda menggunakan kartu Jenius dalam bentuk fisik yang sudah sesuai dengan kebijakan dari pihak PayPal itu sendiri.
Kartu Debit Bank Permata
Seluruh kartu debit Bank Permata yang memiliki chip sudah pasti dapat Anda gunakan untuk melakukan verifikasi PayPal. Ini juga termasuk debit Permata Syariah.
Kartu debit Bank Permata dapat Anda gunakan untuk fitur transaksi pada merchant non 3DSecure. Sementara, Anda bisa mendapatkan kode expuse format dari internet, salah satunya seperti mobile banking.
Namun, perlu Anda ketahui bahwa kartu debt ini memiliki limit harian sebesar Rp 500.000 untuk seluruh transaksi non CVV2.
Kartu Debit Mastercard Citibank (CHIP)
Kartu debit Indonesia yang bisa untuk verifikasi PayPal selanjutnya adalah Mastercard Citibank. Setelah melakukan update pada 2017 lalu, kartu ini mampu Anda gunakan untuk melakukan transaksi online non 3DSecure, salah satunya seperti PayPal.
Upgrade terlebih dahulu kartu Anda menjadi model dengan chip untuk dapat melakukan verifikasi PayPal.
SCC Indigo Bank Sinarmas
Tidak jauh beda dengan kartu debit untuk PayPal sebelumnya, kartu debit SCC Indigo Bank Sinarmas juga memiliki fitur yang mendukung transaksi online merchant non 3DSecure.
Sehingga, Anda bisa menggunakan di dalam maupun luar negeri. Sementara itu, Anda bisa mendapat expuse format ketika melakukan verifikasi berupa SMS atau email otomatis.
Selain itu, Anda juga bisa memperolehnya dari internet banking, mobile banking, maupun telepon pada customer service. Jadi, proses verifikasi dengan kartu SSC Indigo Bank Sinarmas akan jauh lebih mudah.
Memiliki PayPal di era serba digital seperti ini memang sangat penting. PayPal akan mempermudah Anda dalam melakukan transaksi jual beli di merchant dalam maupun luar negeri.
Dengan beberapa kartu debit Indonesia yang bisa untuk verifikasi PayPal tersebut, maka Anda dapat membuat akun tanpa kartu kredit. Kemudian, Anda bisa langsung menggunakannya untuk transaksi online.